Punya pertanyaan tentang program kami?

Kami siap membantu.

Mulai konsultasi GRATIS sekarang!

2025/01/17

Prospek Kerja Teknik Lingkungan Yang Belum Kamu Tahu!

3 Min Baca
November 07, 2022
EduALL

Teknik Lingkungan mungkin sebuah jurusan yang cukup asing di telinga kamu. Tapi apakah kamu tahu kalau jurusan ini menyimpan banyak peluang lapangan kerja kedepannya nanti? Ayo kita simak bersama-sama apa saja sih prospek kerja teknik lingkungan itu!

Lapangan pekerjaan untuk lulusan teknik lingkungan diproyeksikan tumbuh 4 persen dari 2020 hingga 2030. Meskipun pertumbuhan lapangan kerja terbatas, akan ada sekitar 4.000 lowongan di US untuk lulusan teknik lingkungan setiap tahunnya sepanjang dekade tersebut. Sebagian besar dari pembukaan tersebut diharapkan dihasilkan dari kebutuhan untuk mengganti pekerja yang pindah ke pekerjaan lain atau keluar dari angkatan kerja, seperti pensiun.

Berikut adalah beberapa prospek kerjanya:

Water Project Manager

Air mungkin merupakan sumber daya alam yang penting. Maka dari itu, dibutuhkan banyak usaha untuk memastikan bahwa setiap air yang digunakan oleh perumahaan atau bahkan perindustrian telah dibersihkan dengan benar. Posisi yang satu ini sangat berperan dalam pola kehidupan kita sehari-hari karena air merupakan salah satu hal yang paling kita butuhkan setiap harinya. Entah itu untuk mandi ataupun mencuci pakaian. 

Di pekerjaan Water Project Management, ada beberapa bidang yang bisa kamu khususkan atau fokuskan untuk kelangsungan karirmu di masa depan. Posisi potensial ini salah satunya adalah stormwater manager, wastewater project manager dan flood risk manager. Latar belakang teknik sipil juga akan sangat membantu untuk peran ini, karena banyak yang berhubungan erat dengan desain, konstruksi, dan pemeliharaan sistem dan bangunan yang memungkinkan kota berfungsi dengan baik.

Senior Environmental Engineer

Sudah tidak perlu diperdebatkan lagi, kalau Environmental Engineer adalah salah satu posisi yang paling cocok untuk semua lulusan dari jurusan teknik lingkungan. Namun, jika kamu ingin meraih posisi yang tinggi dalam peran ini, kamu mungkin akan menyadari bahwa gelar sarjana tidak cukup untuk membawamu ke posisi yang kamu inginkan. Itulah sebabnya mengejar gelar master di bidang teknik lingkungan dapat bermanfaat jika kamu ingin membawa karirmu ke posisi kepemimpinan.

Dengan studi lanjutan atau gelar master, kamu akan diperlengkapi dengan ilmu untuk menangani peningkatan tanggung jawab yang datang dengan pekerjaan yang lebih penting. Di posisi senior, umumnya kamu akan bertanggung jawab akan hal-hal yang mencakup banyak hal. Tugas-tugas seperti memimpin proyek, mengawasi dan membimbing bawahan, bekerja sama dengan manajemen dan memastikan bahwa anggaran dan tenggat waktu terpenuhi.

Environmental Health and Safety Director

Posisi yang satu ini juga tidak kalah pentingnya dengan posisi yang lain. Di posisi ini, kamu bertugas untuk menjelaskan risiko bisnis jika gagal memastikan standar kesehatan, keselamatan, dan lingkungan. Terutama jika berhubungan dengan perindustrian yang memang harus selalu dipantau mengenai semua permasalahan tersebut. Selain itu, kamu juga bertanggung jawab untuk membuat dan memimpin program keberlanjutan perusahaan.juga mengembangkan kemitraan untuk mempromosikan praktik berkelanjutan di seluruh lini perusahaan yang kamu pegang.

Environmental Engineering Consultant

Sama seperti konsultan pada umumnya, tugas utamamu adalah menyelesaikan masalah yang ditemukan oleh klien. Di sini, kamu wajib untuk memiliki pengalaman dan keterampilan yang sudah diakui agar bisa menjadi konsultan yang dipercaya oleh klien. Penting juga untuk memiliki soft skill seperti komunikasi untuk memperlancar kerjamu sebagai seorang konsultan.

Green Building Engineer

Di masa sekarang, dimana banyaknya pencemaran lingkungan dan semakin meningkatnya juga permintaan untuk bangunan hijau, kamu akan menemukan banyak sekali tawaran pekerjaan. Bangunan hijau adalah respon yang memungkinkan perusahaan untuk terus menciptakan struktur yang estetik sambil meminimalisir bahaya yang ditimbulkan kepada lingkungan. Para insinyur dan arsitek yang bekerja di bidang ini telah mengurangi konsumsi energi dengan merancang bangunan yang memaksimalkan jumlah cahaya alami yang masuk selama hari kerja lho.

Hal ini karena tujuan bangunan hijau pada akhirnya adalah untuk menciptakan model yang lebih hemat sumber daya yang melindungi manusia dari kerusakan alam. Sementara juga melindungi lingkungan dari dampak proyek-proyek tersebut. Komponen yang masuk ke dalam bangunan hijau adalah:

  • Efisiensi air.
  • Pengurangan racun.
  • Energi terbarukan.
  • Efisiensi energi.
  • Kualitas udara dalam ruangan.
  • Spesifikasi dan bahan bangunan.

Banyak sekali kan prospek kerja yang bisa kamu dapat di jurusan teknik lingkungan? Nggak cuman banyak, tapi semuanya keren-keren lho! Maka dari itu, kamu harus berusaha untuk masuk ke universitas yang terhebat dan tembus ke karir luar biasa yang menunggumu di esok hari nanti ya!

Tertarik untuk masuk ke jurusan teknik lingkungan? Eduverse by ALL-in akan membantumu!

Dapatkan informasi tambahan tentang:

  • Study Abroad
  • Beasiswa
  • Eksplorasi Karir dan Jurusan
  • Bedah Universitas

Download Panduan “University Preparation Guidebook: Scholarship Edition” untuk mencari tahu semua hal yang perlu kamu ketahui sebelum mendaftar beasiswa. GRATIS! Download disini

Yuk follow Instagram kita: @edu.verse_ dan join Telegram: t.me/Allineduverse untuk diskusi sama expert!

DAFTAR UNTUK KONSULTASI AWAL GRATIS

Selengkapnya